Minggu, 07 Agustus 2011

Kreatifnya Sopir Truck



Hal yang paling saya sukai ketika berada di pinggir jalan adalah menunggu truck lewat kemuadian membaca tulisan yang ada dibelakang setiap truck. Beberapa hari lalu saat saya keluar untuk ngabuburit di SOEHAT bersama teman, saya sempat membaca tulisan di sebuah truck pengantar barang yang menurut saya itu adalah sebuah tulisan yang sangat kreatif. Di bak belakang tertulis dengan huruf besar “Pesan Terkirim”.

Bagi yang ingin tahu sekreatif apa para sopir truck ini dalam membuat rangkaian kata aneh di belakang truck mereka, dibawah ini saya mencoba menuliskan tulisan yang sering terpampang di belakang truck yang kata-kata mutiaranya bagi saya sedikit aneh..

New Fear The Me Is3 (Nyupir demi Isteri)
Sekarang bayar besok gratis
Matshibitsha (Plesetan dari mitshubitshi)
Pergi karena tugas, Pulang karena beras
Rejekiku dari She Late mu (Tertulis di truk sedot tinja)
Pulang malu, tak pulang rindu
Ora Sama Bin Lain (Plesetan dari Osama Bin Laden)
Besar di rantau, Tua di jalan
Sekarang bayar besok gratis
The Me Anak is3 (demi anak isteri)
Cintamu tak semurni bensinku
Bersatu dipangkalan, bersaing di jalanan
Mencari nafkah demi desah
Lupa namanya ingat rasanya.
Utamakan Sarapan





















Malang, 07 Agustus 2011